Menjalankan Project Android Studio Dengan Handphone Asus


Sahamikun - Beberapa dari kamu mungkin masih ada yang dibebani dengan maasalah lemotnya ketika menjalankan project yang sudah dibuat dengan emulator bawaan dari Android Studio itu sendiri. Nah sekarang, kamu sudah bisa tersenyum bahagia karena masalah tersebut sudah terselesaikan.

Selain menggunakan emulator bawaan, kamu juga bisa menggunakan HP sebagai pengganti emulator. Jadi nantinya si Aplikasi yang sudah kita buat itu bisa langsung terinstall kedalam heandphone kamu.

Ya langsung aja ke TKP.

Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah dengan mengubah HP kamu menjadi mode pengembang. Jika tidak tau, ikut langkah berikut ini.


Masuk kedalam Setelan atau Pengaturan pada hp Asus kamu dan pilih About. Setelah berada didalam About, coba kamu masuk ke Software Information.

Setelah kamu masuk kedalam Software Information, untuk merubah kedalam Mode Pengembang, kamu cukup menyentuh dibagian Nomor Bentukan sebanayak 7x. Karena punya ane sudah berda dalam Mode Pengembang, maka muncul peringatan seperti gambar diatas.

Jika sudah berhasil, coba kembali setelan dan lihat dibagian bawah. Jika muncul pilihan yang ditunjukan tana merah, berarti Hp kamu sudah siap untuk jadi pengganti Emulator.



Setelah selesai dengan pembuatan Mode Pengembang, kini kamu sudah bisa menjalankan Project kamu langsung di hp, ga usah pusing-pusing lagi menggunakan emulator bawaan yang ada pada Android Studio.

Untuk menjalankan emulator dengan hp Asus ini ikuti langkah diawah.


Setelah selesai membuat project, kamu bisa langsung dengan memilih tombol Play Button yang berwarna hijau atau bisa juga dengan cara cepat menggunakan Shift+F10.


Jika sudah, maka hp Asus kamu akan otomatis terdeteksi pada bagian ini. Ya tinggal OK aja langsung meRun deh tuh Aplikasi di HP kamu.


No comments:

Berkomentarlah sesuai artikel yang kamu baca.

Powered by Blogger.